Wednesday, November 2, 2011

Zona nyaman bikin (ga) aman

banyak orang bilang, hati-hati dengan zona nyaman, karena yang namanya sudah masuk titik aman, pasti kalo keterusan bisa akhirnya ga aman juga :D

pengalaman pribadi, pada suatu waktu, aku merasa nyaman sekali dengan segala hal dengan bisnis kecilku ini, alhamdulillah karena aku termasuk online shop angkatan awal-awal, jadi market belum terlalu sesak seperti sekarang

Awalnya, pembeli seperti air bah, datang tanpa diundang, tanpa promote web yang aneh-aneh, ga tau datang darimana, rasanya order mengalir deras sekali

Hanya dengan maintain customer yang sudah sering belanja di Butik Aisyah, alhamdulillah pendapatan selalu dalam grafik up-slope, alias naik terus...

malah cenderung tajam waktu awal-awal berdiri

tahun berganti tahun, waktu berganti waktu, online shop menjamur dengan pesat, menawarkan berbagai macam fasilitas yang lebih mudah, lebih cepat dan lainnya

Mulai deh disitu yang namanya persaingan mulai terasa, ga bisa hanya dengan mengandalkan ilmu 'selama ini begitu' aja...

harus mulai inovasi....
harus mulai kreatif....
harus mulai differentiate.....

Gimana caranya?

nah disitulah perlunya ilmu, belajar terus, tanpa kenal batas, batas waktu, batas umur

Tenaga dan otak kita ini tanpa batas, yang membatasinya adalah diri kita sendiri

Ternyata, zona nyaman ga selamanya bisa bikin 'aman' malah, pada saat kita berada di zona nyaman, disitulah harusnya kita lebih giat mencari apa yang bisa kita gali dan lakukan untuk selangkah lebih maju daripada pesaing-pesaing kita

Ga ada ilmu baku untuk melakukan bisnis, bisnis adalah do and doing...

teori hanya 10% sisanya adalah pengalaman dan niat keras (tentu saja ikhtiar dan doa) yang akhirnya membuat sesuatu itu berhasil...

ayo SEMANGAT ;-)

No comments: